Sunday 16 June 2013

Pawai Pembukaan Pesta Kesenian Bali 2013 Disambut Guyuran Hujan (Galeri Foto)

Pesta Kesenian Bali (PKB) ke-35 telah resmi dibuka oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono kemarin tanggal 15 Juni 2013. Bertempat di Jalan Raya Puputan depan Monumen Bajra Sandi-Renon, pembukaan PKB ke-35 diisi dengan sajian berupa pawai kesenian dari masing-masing kabupaten dan kota di Bali juga dari luar daerah bahkan dari negeri tetangga.



Seperti tahun-tahun sebelumnya, pawai pembukaan PKB selalu memnjadi ajang hunting bagi para pengemar fotografi baik fotografer pofesional maupun tukang foto keliling gak jelas seperti saya. hehee.. :D
Kami yang tidak memiliki ID Card dari panitia hanya bisa berdesak-desakan dengan para penonton untuk bisa mendapatkan gambar, jauh dari panggung para tamu dimana di depan panggung itulah atraksi kesenian dipertunjukan.

Pawai baru saja dimulai, diujung jalan sudah dikepung oleh kerumunan pemburu gambar dan penonton lainnya. Konvoi selanjutnya adalah rombongan dari Papua yang mengenakan pakaian tradisonal dengan coret-coretan di tubuh dan wajah yang cukup menarik. Dengan membentangkan bendera merah putih berukuran besar diiringi tarian Papua yang menghuntak cukup menarik perhatian, namun tiba-tiba hujan turun seolah ingin turut dalam pawai tersebut.
Kerumunan penonton menjadi kocar-kacir mencari tempat berteduh, namun pawai tetap bejalan (maklum ada Pak Presiden) :D

Pesta Kesenian Bali ini akan berlangsung selama sebulan penuh dari tanggal 15 Juni 2013 sampai dengan tanggal 13 Juli 2013. Akan ada pementasan seni setiap harinya yang berlangsung di Art Center Denpasar. Jadi bagi anda yang ingin menyaksikan pagelaran seni terbesar di Bali, silahkan meluangkan waktu anda untuk berkunjung.

Berikut beberapa foto saat pawai pembukan PKB 2013 berlangsung, semoga memberikan gambaran betapa menarihnya Pentas Kesenian Bali ini.

































Jangan sungkan-sungkan untuk mengomentari tulisan ini, pengunjung yang baik akan memberikan komentar.. :)

3 comments:

  1. foto yg menarik. oya, ada lomba foto dari kementerian pariwisata dan ekonmi kraetif. hadiahnya besar banget. rekan2 photografer lotim ada yg ikut. kemaren juga ada lomba foto garuda. side asli mana kawan? silahkan ditunggu kunjungan dan komentar baliknya di blog sy

    ReplyDelete
    Replies
    1. thanks mas sudah mampir.. :)
      saya asli mataram..

      Delete
  2. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete